Pasangan Romantis Dusun Nunggulan Daftar Calon Kades Tremes

  • Aug 10, 2019
  • tremes

Tremes – Tepat hari ini Jum’at (09/08/2019) Panitia Pemilihan Kepala Desa Tremes menerima berkas-berkas pendaftaran dari bakal calon Kepala Desa Tremes untuk periode 2019-2025. Tahapan penerimaan pendaftaran Bakal Calon Kepala Desa Tremes yang sudah di mulai Senin (01/08/2019) dan di tutup pada Hari Selasa (13/08/2019), telah mendapat respon positip dari warga Desa Tremes. Hal ini tampak dengan sudah masuknya berkas-berkas calon Kepala Desa dari 2 orang warga Dusun Nunggulan. [caption id="attachment_2132" align="aligncenter" width="300"] Pengecekan berkas pendaftaran Bakal Calon Kades oleh petugas[/caption] Tercatat pada pukul 09.45 Wib, berkas pertama atas nama Parman, S.E diterima oleh petugas panitia penerimaan dan penjaringan calon Kepala Desa Arief  Gunawan di sekretariatan Panitia Pilkades. Tidak lama berselang berkas kedua atas nama Sri Supadmi, warga Dusun Nunggulan RT 004 RW 003 Tremes menyusul masuk di meja panitia. Setelah dilakukan penelitian kelengkapan berkas bakal calon Kepala Desa oleh petugas, dinyatakan bahwa persyaratan administrasi sudah komplit. Hal ini kemudian ditindaklanjuti dengan penyerahan tanda terima berkas oleh Kokok Sudarmanto ,Ketua Panitia Pilkades Tremes. “Panitia Pilkades secara resmi menerima berkas-berkas pendaftaran kades yang untuk sementara ini dinyatakan telah lengkap,” ujar Kokok Sudarmanto. [caption id="attachment_2134" align="aligncenter" width="300"] Penerimaan berkas kedua dari Bakal Calon kades Sri Supadmi[/caption] “Untuk tahapan selanjutnya tentu panitia segera mengumumkan kepada masyarakat Desa Tremes terkait berkas tersebut,” lanjut Kokok yang merupakan warga Dusun Sudimoro RT 004 RW 007 Desa Tremes ini. Tidak mengherankan apabila kehadiran dua bakal calon Kades ini terlihat rukun dan datang bersamaan untuk memasukkan berkas pendaftaraan, padahal mereka berdua segera berkompetisi untuk mendapatkan kursi orang no 1 di Desa Tremes. Parman, S.E dan Sri Supadmi merupakan pasangan suami-istri yang tinggal di lingkungan Dusun Nunggulan, meskipun keduanya tercatat sudah purna tugas dalam pengabdian menjadi Pegawai Negeri Sipil tetapi semangat untuk mengabdi kepada Desa tremes menjadikan alasan tersendiri mendaftar calon Kepala Desa  Tremes. (admin)